BRIDGE CONSTRUCTION COMPETITION COLLEGE

“Perencanaan Jembatan yang Efisien, Ikonik,dan Inovatif Guna Mendukung Pembangunan Infrastruktur Berkelanjutan”

BCC College merupakan salah satu lomba yang ada pada event D’Village 12th Edition dengan mengusung tema “Perencanaan Jembatan yang Efisien, Ikonik, dan Inovatif Guna Mendukung Pembangunan Infrastruktur Berkelanjutan” sebagai wadah pengembangan kompetensi mahasiswa/i aktif D3/D4/S1 program studi teknik sipil dan/atau program studi yang berkaitan se-Indonesia, yaitu dengan membuat jembatan.

Timeline

Masa Pendaftaran
14 Agustus – 15 Oktober 2023

Batas Pengumpulan Proposal
15 Oktober 2023

Pengumuman Finalis
1 November 2023

Daftar Ulang Finalis
1-3 November 2023

Technical Meeting
Finalis
4 November 2023

Final Day
18 November 2023

Awarding
19 November 2023

Benefits

Juara Umum
Trophy + Sertifikat

Juara 1
Rp 4.000.000,00 + Trophy + Sertifikat

Juara 2
Rp 2.500.000,00 + Trophy + Sertifikat

Juara 3
Rp 1.500.000,00 + Trophy + Sertifikat

Juara Favorit
Rp 500.000,00 + Sertifikat

Pendaftaran

FAQ

1.Siapa aja yang bisa mengikuti perlombaan BCC?
merupakan mahasiswa/i aktif D3/D4/S1 program studi teknik sipil dan/atau program studi yang berkaitan dengan perancangan jembatan dari perguruan tinggi negeri/swasta di seluruh Indonesia.

2.Untuk perlombaan BCC apakah ada perbatasan aplikasi yg digunakan?

Untuk pemodelan pada aplikasi SAP 2000, versi yang minimal  digunakan adalah SAP 2000 versi v14.0.0.

3.Apakah semua peserta berpartisipasi akan mendapatkan sertifikat?

Setiap peserta yang lolos tahap proposal tetapi tidak lolos tahap presentasi (peserta mengumpulkan proposal) berhak mendapatkan E-sertifikat sebagai peserta lomba BCC 12th Edition yang akan dikirimkan ke email peserta.

4.Ada beberapa acuan SNI di TOR apakah boleh melihat acuan lain selain di TOR?

Perencanaan struktur jembatan mengacu pada :
1. SNI 1729:2020 tentang Spesifikasi untuk Gedung Baja Struktural, perancangan beban dan kekuatan terfaktor material baja.
2. RSNI T-03-2005 tentang Perencanaan Struktur Baja untuk Jembatan, untuk perancangan batas layan material baja.
3. SNI 2847:2019 tentang Persyaratan Beton Struktural untuk Bangunan Gedung, untuk material beton.

Pembebanan jembatan mengacu pada
1. SNI 1725:2016 tentang Pembebanan untuk Jembatan

5. dalam TOR disebutkan setiap PT boleh mengirimkan lebih dari 1 tim. misal dari dosen pembimbing yang sama dan dari desain yang sama, apakah diperbolehkan?
Dari kami tidak membatasi, dari PT ingin mengirimkan lebih

dari satu tim dengan desain yang sama, tapi untuk penilaiannya mungkin akan mirip mirip.

6.Apakah profil prototipe sama dengan yang di rencanakan?
Untuk profil prorotipe dari panitia membebaskan

7. bisa dijelasin gak sedikit tentang BCC, persyaratannya gimana ?
bisa dilihat di TOR

8.Apakah beban gempa di berhitungkan dalam pemodelan?

Beban gempa di perhitungkan dalam jembatan sebenarnya ,dan tidak perlu di hitung untuk prototipe

9. untuk perencanaanya kita membuat semua dari rab sampai desain jembatannya atau gimana mas?

Jawaban : Untuk RAB sendiri dibuat dari peserta, dari kita sendiri hanya

mengunci bagian material dan juga dimensi jembatannya untuk lebih lengkapnya bisa dilihat di tor yang sudah kami share

10. Apakah pada saat pembuatan proposal peserta diwajibkan membuat prototype jembatan terlebih dahulu atau boleh cuma desain jembatan lewat software?

untuk jembatannya tidak perlu dibuat prototype nya, hanya didesain lewat software salah satunya SAP2000. Untuk lebih jelasnya bisa dilihat di dalam TOR BCC

11. Untuk lokasi jembatannya ditentukan panitia atau bebas sesuai pilihan peserta masing-masing,karena nantinya akan berpengaruh terhadap peta gempa dan otomatis berpengaruh juga terhadap beban gempa terhadap jembatan
Lokasi jembatan bebas sesuai pilihan dari peserta.

12. Untuk aplikasi SAP 2000 apakah ada batasan versinya atau dibebaskan sesuai peserta masing-masing?

Untuk pemodelan pada aplikasi SAP 2000, versi yang minimal  digunakan adalah SAP 2000 versi v14.0.0.

13. Untuk yang maju ke babak presentasi ada berapa tim?

ada 10 tim, jika ada perubahan akan diberitahukan pada saat TM

14. Detail hasil penilaian (transparansi nilai) pada saat babak penyisihan dipublikasikan atau tidak ?

Nanti akan dipublikasikan sejelas-jelasnya, untuk kriteria penilaian ada di KAL. Untuk penilaian akan dikirimkan ke ketua tim

15. Untuk metode pelaksanaan jembatan, itu konstruksi bangunan atasnya saja atau secara keseluruhan bangunan atas bawah pelengkap dll ya kak?

Untuk metode pelaksanaan jembatan itu untuk keseluruhan bangunan atas bawah pelengkap dll.

16. Apakah perlu dilengkapi time schedule atau tidak pada metode pelaksanaan?

tidak juga tidak apa2 tetapi apabila dilengkapi dengan timesched itu akan lebih baik.

17. Untuk sambungan jembatan wajib menggunakan baut mutu tinggi atau bisa ada opsi lain seperti Las ?

hanya menggunakan baut dengan mutu tipe A325

 

18. Untuk pembebanan di SNI 1725:2016 apa dimasukan

semuanya nggeh? Tidak ada batasannya?

Untuk beban yang digunakan dibebaskan sesuai dengan

perencanaan peserta, namun harus tetap mengacu pada aturan-

aturan yang berlaku.

 

19. Untuk mutu tulangan baja apakah sama dengan mutu baja profil ?

Boleh tidak sama ,yang kami tentukan hanya mutu baja profil jembatan saja

 

20. Apakah tidak memberatkan peserta jika jumlah halaman di lock 35 halaman ?

Pembatasan jumlah halaman pada proposal dimaksudkan untukefisiensi penyajian data dan perhitungan perencanaan. Apabila dirasa kurang, peserta dapat mencantumkan detail pada lampiran dengan tetap memperhatikan peraturan yang tertera pada TOR

 

21. Apakah diperbolehkan 1 dosen pembimbing untuk 2 tim dalam satu perguruan tinggi?

Dari kami memperbolehkan.

Contact Person WhatsApp:
Teknis lomba : 081230481754 (Galuh)
Pendaftaran   : 085791642831 (Rizqa)